WordPress Update Terbaru 5.6 Di Akhir Tahun 2020

Aden

Wordpress Update 5.6
wordpress update

WordPress Update lagi !, pastinya ada fitur baru yang nambah conten management system ini semakin keren.

Setelah sebelumnya melakukan Update 5.5 yang sudah saya bahas di sini : WordPress 5.5 dijelaskan apa saja yang ada di worpress update tersebut.

Sebelum melakukan Update seperti biasa pastikan sudah di backup terlebih dahulu untuk memastikan jika terjadi sesuatu anda bisa merestore dari backupan.

Sekarang di akhir tahun 2020 ini wordpress kembali melakukan updatenya, dan di artikel kali ini akan di bahas secara umum apa saja fitur baru atau penambahan beberapa fitur yang bisa kita nikmati.

langsung saja berikut ini yang saya rangkum dari website resmi wordpress dan bisa menjadi informasi untuk anda.

1. Auto-Update Untuk WordPress Core UI

Di versi sebelumnya 5.5 Theme dan Plugin bisa anda aktifkan untuk auto update artinya anda tidak perlu lagi update manual pada tab update, dan nantinya theme dan plugin yang anda pilih akan melakukan update otomatis jika anda mengaktifkan fitur ini.

Di versi yang 5.6 anda bisa update otomatis wordpress anda, jadi jika wordpress ada update maka akan otomatis auto-update tanpa perlu login ke dashboard, dan untuk menjaga keamanan tetap terjaga karena wordpress versi terbaru jauh lebih aman dari versi sebelumnya.

2. Block Editor Update (Gutenberg) Dan Penambahan Patern Baru

Update yang ini bisa jadi untuk menyempurnakan dari versi editor sebelumnya dan update panambahan pattern di editor terbaru ini.

Jika anda sudah menggunakan pattern pada versi sebelumnya maka anda sudah mengetahui koleksi pattern yang tersedia, diversi terbaru dari wordpress 5.6 koleksi bertambah dan menambah pilihan yang tersedia di editornya.

3. Theme Bawaan Baru Twenty Twenty One

wordpress update

Twenty Twenty-One is a blank canvas for your ideas, and the block editor is the best brush. It is built for the block editor and packed with brand-new block patterns you can only get in the default themes. Try different layouts in a matter of seconds, and let the theme’s eye-catching, yet timeless design make your work shine.

WordPress 5.6 Welcome Screen

Di theme bawaan wordpress terbaru ini dikasih kebebasan lebih dalam membuat layout dan bisa mengganti warna mulai dari background dan warna lainya pada situs anda, nantikan video pembahasan tentang theme yang cocok ini di tahun 2021 sesuai dengan judulnya Twenty Twenty-One di channel youtube adenpedia.com/yt

4. Penghitung Kata

wordpress update

Sekarang anda bisa mengetahui dari karakter sampai kata lengkap tersaji, di editor terbaru wordpress ini yang akan membantu anda mengetahui apa saja yang terdapat dalam artikel yang sedang anda buat dengan mudah.

5. Support Video Subtitle

wordpress update

Sekarang anda bisa menambahkan text pada video dengan subtitle, sehingga dapat membantu pengujung yang membutuhkan text pada video agar lebih jelas lagi, terkadang video yang dibuat akan lebih baik jika terdapat subtitle

Dan Point ke 5 tersebut adalah fitur yang terdapat di wordpres terbaru, yang sebenarnya masih banyak lagi, namun saya hanya menjelaskan secara garis besar saja karena nanti akan ada video update yang membahas langsung tentang wordpress terbaru ini dari awal sampai akhir di tahun 2021

jadi nantikan ya di channel adenpedia.com/yt

aden putra
Aden

Aden adalah Konten Kreator, Desain dan animasi menggunakan FOSS, Blogger, Freelance, Pakar IT di perusahaan lokal dan senang dalam mencoba sesuatu sebagai hal yang perlu di pelajari. Kini juga aktif menulis di blog ini tentang Teknologi dan seputar hal yang ingin di bagikan, terutama tentang bagaimana perkembangan AI artificial intelligence.

Also Read

[addtoany]

Tags

Leave a Comment